Indeks Artikel

6. Di usianya yang semakin senja, mereka butuh teman untuk berbincang-bincang

Di sela-sela kesibukanmu, luangkan waktu untuk menjadi pendengar setianya

Quality time dengan keluarga itu penting lho! Selain bisa mendekatkan hubungan antar anggota keluarga, kita juga bisa jadi mengerti satu sama lain lebih mendalam. Terutama buat kita-kita yang hidup di kota-kota besar dengan padatnya aktivitas setiap hari. Ada kalanya kita setiap pulang ke rumah sudah terlalu lelah dan tidak sempat bercengkerama dengan keluarga.

Ada baiknya, kita meluangkan waktu, minimal di akhir pekan. Gak harus pergi keluar atau jalan-jalan kalau memang dirasa sulit. Setidaknya kita bisa minum teh di ruang keluarga sambil berbincang-bincang ringan tentang berbagai hal bersama orang tua. Jangan malah sibuk sendiri dengan gadget masing-masing. Percuma saja berkumpul tapi malah tidak ada interaksi hangat dengan ortu.

Di hari-hari tuanya, orang tua kita sangat butuh teman untuk bicara. Selalu sempatkanlah untuk jadi teman berbicang mama dan papamu. Dengarkanlah keluh kesah dan cerita-cerita masa lalu mereka. Walau hanya percakapan sederhana, itu sudah membuat mereka bahagia lho!